Cahaya Spiritual Sebagai Pemandu Penanganan Masalah Bangsa dan Negara Indonesia

Opini Terkini
Bagikan:

T3lusur.com Jakarta Pertemuan rutin bulanan Forum Negarawan memasuki episode ke -11 pada hari Kamis, 11 Januari 2024 mulai pukul 12.00 diawali makan siang bersama di Ruang Pertemuan Pura Mustika Dharma, Komplek Kopassus Jl. RA. Fadhilah, Cijantung, Jakarta Timur.

Info dari panitia pelaksana acara, Joe Marbun menambahkan tema pertemuan rutin ini diantaranya adalah Do’a Bersama serta Pandangan Nasional Para Negarawan tentang situasi mutakhir di tanah air yang semakin memanas mendekati pelaksanaan Pemilu tahun 2024.

Mayjen TNI AD (Purn) Wisnu Bawa Tanaya selaku Sohibul hajat berkenan menyampaikan sekapur sirih dan penyambutan kepada segenap hadirin yang hadir sekitar 60 orang anggota tetap Forum Negarawan serta tamu kehormatan lainnya.

“Cahaya Spiritual Sebagai Pemandu Penanganan Masalah Bangsa dan Negara akan menjadi topik pamungkas pertemuan rutin yang nyaris genap setahun berlangsung.

Topik Cahaya Spiritual ini menurut Sri Eko Sriyanto Galgendu juga dimaksudkan untuk mengenang awal dimulainya gerakan kebangkitan spiritual yang digaungkan melalui GMRI (Gerakan Moral Rekonsiliasi Indonesia) sejak beberapa tahun silam yang kini mulai merebak fi seantero jagat Nusantara maupun dunia.

Bagi yang berkenan hadir, Joe Marbun mempersilahkan untuk melakukan konfirmasi melalui whatsapp : 081328423630, setiap waktu, katanya. Jacob ereste

Banten, 8 Januari 2024

Bagikan:
BACA  Garda Garuda KITA Resmi Dibentuk, Camelia Lubis: Ruang Positif bagi Para Pemuda Negeri

Leave a Reply

Your email address will not be published.