Mochtar Mohamad Janji Jika Terpilih Jamin Kebebasan Beribadah Umat Beragama

Liputan
Bagikan:

T3lusur.com Bekasi Mochtar Mohamad come back! MM begitu pria kelahiran Gorontalo 59 tahun lalu ini bersiap maju kembali sebagai calon wali kota pada Pemilihan Kepala Daerah Bekasi, 27 November 2024. Tak tanggung-tanggung, Wali Kota Bekasi 2008-2012 dan Wakil Wali Kota Bekasi 2003-2008 ini berjanji akan memperjuangkan kebebasan beragama dan menjamin taka da persekusi bagi kelompok minoritas di kota berpenduduk 2,5 juta jiwa itu.

”Kalau nanti saya terpilih menjadi Wali Kota Bekasi kembali, ya, satu kata itu, persekusi, jangan sampai terdengarlah,” kata Mochtar.

Politisi PDI Perjuangan yang akrab mendapat sapaan M2 itu menyampaikan programnya dalam Orasi Kebangsaan Rapat Kerja Daerah Persatuan Wartawan Nasrani (Pewarna), di Grand Galaxy Park, Kamis, 27 Juni 2024.

”Penting untuk menjaga stabilitas sosial masyarakat di Kota Bekasi, khususnya dalam persiapan Pemilihan Kepala daerah tahun 2024 ini. Jika nanti terpilih lagi, saya akan usahakan memudahkan pemberian izin rumah beribadah bagi semua agama, sekaligus mensupport ekonomi para gembala-gembala gereja di Kota Bekasi,” kata Mochtar dalam diskusi bersama broadcaster senior Rikardo Marbun.

Secara keseluruhan, program-program Mochtar adalah demi mewujudkan masyarakat mandiri dan madani. Dia menyakini hal tersebut akan nyata bila seluruh elemen masyarakat memulainya dengan kualitas iman yang baik,

“Prinsipnya, kenyamanan beribadah harus kita jaga. Bila ada kendala, mengingat lahan di Bekasi pun sebenarnya terbatas, kita akan pertimbangkan jalan keluar dengan hibah aset daerah lewat persetujuan DPRD,” kata Mochtar memberi solusi.

Mochtar menyebut berbagai solusi yang sedang dipersiapkannya mengatasi berbagai persoalan di Bekasi, khususnya perihal kebebasan beragama dan berkeyakinan, adalah karena dirinya seorang nasionalisme tulen.

“Saya pikir untuk memimpin Bekasi, siapapun orangnya, ya sebaiknya yang punya jiwa nasionalisme tinggi,” tambah Mochtar.

BACA  PELETAKAN BATU PERTAMA GEREJA KATHOLIK STASI SANTO MATHIAS SI 4 BANUA HILIMBOU RAYON 2 PAROKI SALIB SUCI NIAS BARAT

Pada program lainnya, Mochtar juga berjanji akan membangun dan merenovasi gereja dengan anggaran pemerintah atas persetujuan DPRD.

“Selain itu, kami akan mengupayakan adanya tunjangan bagi huru-guru sekolah minggu yang ada di Kota Bekasi,” ungkapnya dengan menyatakan kesediaan bekerjasama dengan Persatuan Hamba Tuhan (Pahat) Kota Bekasi, Pewarna Kota Bekasi, BKSAG Kota Bekasi, MUKI Jawa Barat, Bamagnas Kota Bekasi danAPI Kota Bekasi. Grol

Bagikan:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *